Malam yang dingin tak memadamkan semangat para kontestan baik mading dan juga grup akustik yang tampil malam ini, bahkan mereka rela berhujan – hujan ria. Tapi bagi mereka hujan tidak menjadi halangan bagi mereka untuk unjuk kreativitas dan bakat mereka. Pada malam ini School Contest V pukul 06.37 beragendakan penjurian Accoustic Contest part1 ada 9 grup yang akan unjuk kebolehan pada malam ini mereka dari :
1. MAN 3 Kediri (Nada El-taqwa)
2. SMAK Petra Kediri (Gloria Akustik)
3. SMA Posmoda (Posmoda Akustik)
4. SMPN 4 Kediri (Spipat Akustik)
5. SMPN 1 Kertosono (Aseloly)
6. SMPN 2 Nganjuk (Arpeda)
7. SMAN 2 Nganjuk (Smada Akustik)
8. SMPN 1 Kediri (Umar Bakrie Akustik)
9. SMAN 2 Pare (Dentik)
Mereka tampil sangat perfoma, hampir tidak ada cacat sedikitpun hal itu membuat ke – 3 juri kita bingung bagaimana menilai terbaik yang terbaik antara mereka ada Bapak Agus , Bapak Rudi , Bapak Muklis pada saat sela – sela acara beliau sempat mengatakan bahwa ia sangat terkesan dengan penampilan para kontestan “Sungguh membanggakan mereka itu bagaikan kecil – kecil cabe rawit!”, begitu tuturnya. Pada kesempatan ini para peserta tampil sangat memukau baik kepada para penonton dan para juri dan tak lupa paparazzi selalu hunting gambar saat mereka tampil. Lagu wajib yang harus dibawakan saat penampilan adalah Bendera - Coklelat, Nidji - Laskar Pelangi, Iwan Fals – Umar Bakrie, dan 2 lagu pilihan mereka sendiri. Umar Bakrie Akustik tampil dengan gaya nyentrik membawakan lagu umar bakrie sebagai pilihan lagu wajib mereka, tampil dalam busana ala para guru membuat Umar Bakrie Akustik menjadi over pede ditambah pula tepukan dan teriakan yang berasal dari para penonton yang membuat mereka semakin yakin bahwa mereka akan menang, pada lagu ke-2 mereka membawakan lagu Shakira – Waka Waka This Time for Afrika, kata salah satu personel mereka mengatakan bahwa mereka memilih lagu itu karena ingin lebih menghidupkan suasana dan mengajak penonton lebih mengalir ke suasana yang mereka bawa sekaligus mengingatkan akan euphoria Piala Dunia 2010 kemarin. Sukses buat kalian. Penjurian malam ini ditutup pada jam 21.00, dari wajah para kontestan tampak mereka sangat puas dengan penampilan mereka pada malam ini.
0 komentar:
Posting Komentar